PENGARUH VISUALISASI DAN ISI CAPTION PADA BUKLET PEMBUATAN PUPUK ORGANIK CAIR TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN SISWA DI KOTA BOGOR

  • Titien Yusnita
  • Amiruddin Saleh
  • Krishnarini Matindas

Abstract

(The Effect of Visualisation and Caption Content in the Booklet of Liquid Organic Fertilizer Making toward The Improvement of Knowledge for Students in Bogor City) 


ABSTRAK  
Pendidikan lingkungan hidup diharapkan mampu mendorong pengetahuan dan kesadaran warga sekolah dalam upaya pelestarian lingkungan hidup karena warga sekolah ikut terlibat dalam kegiatan sekolah menuju lingkungan yang sehat serta menghindari dampak lingkungan yang negatif. Shobeiri et al. (2013) menyatakan bahwa pendidikan lingkungan yang difokuskan pada siswa sekolah merupakan strategi jitu untuk melakukan intervensi pada tahap perkembangan dari kehidupan generasi muda untuk menjaga keberlanjutan kehidupan. Tujuan penelitian ini  adalah agar siswa berperan aktif di lingkungan sekitarnya dalam  mengurangi tumpukan sampah sisa makanan dari rumah tangga yang mencapai 68% dari tumpukan sampah di tempat pembuangan akhir/TPA (Pemkot Bogor 2012). Melalui media buklet berisi kombinasi perlakuan antara foto digital dan isi caption diharapkan mampu menyampaikan pesan tentang proses pembuatan pupuk organik cair . Isi caption yang menggunakan himbauan rasional dan himbauan emosional diharapkan mampu memberikan kesan yang mendalam bagi siswa dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa tentang pengelolaan sampah organik di rumah.  

Kata kunci : pendidikan lingkungan hidup, visualisasi foto digital, isi caption, himbauan  emosional, himbauan rasional  


ABSTRACT  
Environmental educationis expected to encourage knowledge and awareness of the school community in the environmental preservation efforts due to their involvement in the school activities toward a healthy environment and avoiding negative environmental impacts. Shobeirietal. (2013) stated that environmental education focused on students is a proven strategy to intervene whom in youth to be aware of environmental sustainability. The purposeof this study wa sto have students play an active rolein reducing heap of house hold waste in their surrounding environment which reach 68% piles of the waste in land fills (Bogor City Government, 2012). A medium of booklet containing combination of treatments between digital photo and caption of contents was expected to deliver a message about the process of making liquid organic fertilizer. Captions of contents using rational and emotional appeals were expected to provide a deeper impression for students so that the students' knowledge on the management of household organic waste would increase.

Keywords:   environmental education, visualization of digital photos, caption contents, rational and emotional appeals

Metrics

Metrics Loading ...

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2015-10-16
How to Cite
YusnitaT., SalehA., & MatindasK. (2015). PENGARUH VISUALISASI DAN ISI CAPTION PADA BUKLET PEMBUATAN PUPUK ORGANIK CAIR TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN SISWA DI KOTA BOGOR. Jurnal Komunikasi Pembangunan, 13(1). https://doi.org/10.46937/13201510377

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3 4 5 > >>