Komposisi Fisikokimia Tepung Ubi Kayu dan Mocaf dari Tiga Genotipe Ubi Kayu Hasil Pemuliaan
Abstract
Faktor penting yang mempengaruhi karakteristik fisikokimia tepung adalah bahan baku tepung, genotipe/varietas serta proses pengolahan dalam pembuatan tepung. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi komposisi fisikokimia tepung ubi kayu dan mocaf dari tiga genotipe ubi kayu yaitu GX, G053 dan G390 yang merupakan hasil pemuliaan tim Croop Improvement IPB. Evaluasi komposisi fisikokimia dilakukan dengan menganalisis kadar air, karbohidrat, protein, lemak, abu, kadar HCN, rendemen dan derajat putih. Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa setiap genotipe ubi kayu memiliki komposisi fisikokimia yang berbeda-beda dipengaruhi oleh jenis genotipe dan proses pengolahannya. Komposisi fisikokimia tepung ubi kayu dari genotipe G053 memiliki keunggulan rendemen (26.10%±0.01), karbohidrat (89.11%±0.015), protein (2.63%±0.014), derajat putih tertinggi (96.89%±0.02) serta kadar air terendah (6.73%±0.004). Tepung dari genotipe G390 memiliki keunggulan kadar abu (0.74%±0.015) dan lemak (0.59%±0.005) terendah. Tepung GX memiliki keunggulan HCN terendah (0.40 ppm±0.198). Komposisi fisikokimia mocaf dari genotipe G053 memiliki keunggulan yaitu karbohidrat, derajat putih tertinggi (98.44%±0.02) dan kadar air terendah (6.65%±0.004). Mocaf dari genotipe G390 memiliki protein (3.01%±0.018) tertinggi kadar abu (0.28%±0.002) dan lemak terendah (0.57%±0.004). Mocaf dari genotipe GX memiliki keunggulan dengan kadar rendemen tertinggi (28.57%±0.08) dan HCN terendah (0.20 ppm±0.10).
Authors
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Authors submitting manuscripts should understand and agree that copyright of manuscripts of the article shall be assigned/transferred to Jurnal Keteknikan Pertanian. This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License (CC BY-SA) where Authors and Readers can copy and redistribute the material in any medium or format, as well as remix, transform, and build upon the material for any purpose, but they must give appropriate credit (cite to the article or content), provide a link to the license, and indicate if changes were made. If you remix, transform, or build upon the material, you must distribute your contributions under the same license as the original.