Perkecambahan Biji dan Pertumbuhan Protokorm Anggrek dari Buah dengan Umur yang Berbeda pada Media Kultur yang Diperkaya dengan Ekstrak Tomat

  • Rindang Dwiyani

Abstract

ABSTRACTS

The aim of the research was to determine seed germination and growth of protocorm of  V.   tricolorBali of 5 month- age and 7 month- age pods in their response to tomato extract. Five kind of concentrations of tomato extract were trialed, i.e. 0, 50,   100, 150, 200, 250 g L - 1.  Observation was done by counting the number of protocorms for each stage of growth  at 4 weeks after seed sowing.  The study concluded that seeds of V. tricolor  Lindl. var. suavis forma Bali from both of 5 month- age and 7 month-age pods required tomato extract for their germination and  for the growth of protocorms.  Concentration of 150 g  L- 1tomato extract was the most suitable for seed germination and growth of protocorms for seeds from 7 month- age pods, however, growth of protocorms was still linear up to 250 g L-1tomato extract for seeds from 5 monthage pods.

Key words : age of pod  , germination, protocorm, tomato extract,  V. tricolor

ABSTRAK

Tujuan  dari  penelitian  ini  adalah  untuk mengetahui  respon  perkecambahan biji  dan  pertumbuhan protokorm anggrek V.  tricolor  Bali dari umur buah yang berbeda terhadap pemberian ekstrak tomat. Bahan tanaman yang digunakan adalah buah anggrek  V. tricolor  forma  Bali umur 5  bulan  dan 7 bulan setelah polinasi.  Perlakuan terdiri dari  lima   konsentrasi ekstrak tomat yakni 0, 50, 100, 150, 200, 250 gram L -1, diulang 3 kali untuk masing- masing umur buah. Observasi dilakukan pada 4 minggu setelah semai dengan menghitung jumlah protokorm untuk masing-masing fase. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa biji anggrek  V.  tricolor  Lindl.  var.  suavis  forma  Bali,  baik  dari buah  umur  5  bulan  maupun  7  bulanmembutuhkan  ekstrak  tomat  untuk perkecambahan  biji  dan  pertumbuhan  protokorm.  Fase  protokorm mencapai nilai  tertinggi  pada  konsentrasi  ekstrak  tomat  150  g  L-1untuk  buah  umur 7  bulan,  namun pertumbuhan protokorm masih linier sampai konsentrasi ekstrak tomat 250 g L-1untuk buah umur 5 bulan.

Kata kunci : ekstrak tomat, embrio, umur buah, V.  tricolor

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2015-06-24
How to Cite
DwiyaniR. (2015). Perkecambahan Biji dan Pertumbuhan Protokorm Anggrek dari Buah dengan Umur yang Berbeda pada Media Kultur yang Diperkaya dengan Ekstrak Tomat. Jurnal Hortikultura Indonesia (JHI), 4(2), 90-93. https://doi.org/10.29244/jhi.4.2.90-93