EFFECTIVENESS OF CONSERVATION MANAGEMENT OF OLIVE RIDLEY SEA TURTLES (LEPIDOCHELYS OLIVACEA) AT ABADI TURTLE CONSERVATION, TRISIK BEACH, KULONPROGO, YOGYAKARTA
Abstrak
Penyu merupakan biota yang terancam punah di seluruh dunia, salah satu jenis penyu adalah Penyu Lekang (Lepidochelys olivacea). Penyebab punahnya penyu karena menurunnya jumlah penyu yang bertelur detiap tahunnya di habitat asli, maka perlu dilakukan sebuah konservasi penyu agar penyu dapat dilestarikan. Di Indonesia pelaksanaan konservasi penyu dinilai belum maksimal, oleh karena itu perlu dilakukan penelitian terkait dengan efektivitas konservasi penyu, salah satu konservasi penyu yaitu, Penyu Lekang berada di Konservasi Penyu Abadi, Pantai Trisik, Kulon Progo, Yogyakarta. Penelitian ini dilakukan pada Bulan Desember tahun 2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini dengan observasi, survei, kuesioner dan diolah menggunakan program SPSS Multidimensional Scaling (MDS). Terdiri dari beberapa dimensi dalam penelitian ini, yaitu dimensi sosial, dimensi ekonomi, dimensi ekologi, dimensi lingkungan, dimensi hukum dan kelembagaan, dan dimensi infrastruktur. Dimensi-dimensi tersebut diolah untuk mendapatkan hasil nilai stress dan nilai keberlanjutannya. Setelah dilakukan pengolahan menggunakan MDS mendapatkan hasil bahwa dimensi ekologi memperoleh nilai stress terkecil yang berarti sangat baik yaitu sebesar 0,42% dan nilai keberlanjutannya sebesar 99,9%. Maka, ditinjau dari dimensi ekologi tersebut, konservasi sangat mendukung dan dapat dilakukan keberlanjutan efektivitas konservasi Penyu Lekang.
Unduh
Referensi
Firliansyah, dan Eterna. 2017. Pemanfaatan dan Efektivitas Kegiatan Penangkaran Penyu di Bali Bagi Konsevasi Penyu. Journal of Tropical Biodiversity and Biotechnology. Vol 2: 21-27.
Fauzy, A., dan Anna, S., 2005. Permodelan Sumberdaya Perikanan dan Kelautan Untuk Analisis Kebijakan. PT Gramedia Pustaka Utama. Jakarta
Harmino, Taurus Zeno Adi Eti., I Nyoman Yoga Parawangsa., Luthfiana Aprillianita Sari., Sulastri Arsad. 2021. Efektivitas Pengelolaan Konservasi Penyu di Turtle Conservation and Education Center Serangan, Denpasar Bali. Journal of Marine and Coastal Science. Vol 10 (1).
Ismane, M. Apuk., Cecep Kusmana., Andi Gunawan., Ridwan Affandi. 2018. Keberlanjutan Pengelolaan Kawasan Konservasi Penyu di Pantai Pangumbahan, Sukabumi Jawa Barat. Jurnal Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan. Vol 8 (1): 36-43.
Kementerian Kelautan dan Perikanan [KKP]. (2015). Pedoman Teknis Pengelolaan Konservasi Penyu. Direktorat Konservasi dan Taman Nasional Laut. Jakarta
Nordiansyah, H, Ismail., dan Bakrie. i. 2016. Penilaian Efektivitas Pengelolaan Kawasan Konservasi di Kawasan Cagar Alam Padang Luway Kabupaten Kutai Barat. Jurnal Agrifor. Vol 15 (1).
Rohi, Cicilia. A., Alfred O.M. Dima., Ermelinda D. Meye. 2020. Strategi Konservasi Populasi Alami Penyu Lekang (Lepidochelys olivacea) di Pantai Sosadale Desa Siomeda Kabupaten Rote Ndao Provinsi Nusa Tenggara Timur. Jurnal Biotropikal Sains. 17 (1): 45 -54.