Operasional Bukaan Pintu Air Pada Bendungan Pengendali Air (Bendali) Manggar Kecil sebagai Pengendalian Banjir
Abstract
Daerah Aliran Sungai (DAS) Manggar Kecil adalah salah satu kawasan di Kota Balikpapan yang memiliki potensi banjir. Upaya pemerintah Kota Balikpapan dalam menangani masalah banjir di DAS tersebut melalui perencanaan pembangunan bendali. Dalam perencanaan bendali membutuhkan data debit banjir, maka perlu dilakukan pendekatan hidrograf. Selain itu, dalam perencanaan bendali dilakukan pengaplikasian pintu air dengan tipe sorong atau sluice gate. Terdapat 3 (tiga) tahapan dalam penelitian ini. Tahapan pertama yaitu menganalisis debit hidrologi menggunakan HSS Nakayasu secara analitik. Tahapan kedua adalah memodelkan bendali dan pintu air, dilanjut dengan menganalisis berdasarkan bukaan pintu air. Tahapan keempat adalah analisis rating curve yang digunakan untuk mengetahui elevasi muka air, elevasi jagaan dan tampungan pada bendali. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh debit periode 100 tahun metode HSS Nakayasu sebesar 212,9 m3/detik. Oleh karena itu, debit yang dipakai untuk pemodelan bendali menggunakan debit hidrograf metode Nakayasu. Berdasarkan pemodelan bendali menggunakan HEC-RAS, diperoleh penurunan elevasi muka air berada pada elevasi 18,91 meter. Pada elevasi ini, tampungan bendali dapat menampung volume air sebesar 5.236,486 m³. Selain itu, bendali secara signifikan mampu mengurangi dan mereduksi volume debit banjir sebesar 195,2 m³/detik. Hal tersebut memberikan tambahan elevasi jagaan (freeboard) yang cukup besar, sehingga bendali tidak mengalami overtopping atau luapan air yang melewati batas mercu bendali.
Downloads
References
2. Hidayat M. Balikpapan Pos. 2024. Hujan Deras Akibatkan Banjir di Beberapa Kawasan.
3. Kementerian PUPR. Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat. 2023. Bendali, Pengendali Banjir Sekaligus Pengkonservasi Air. Available from: https://pu.go.id/berita/bendali-pengendali-banjir-sekaligus-pengkonservasi-air
4. Apriyanti O, Arbaningrum R. Analisis Reduksi Debit Banjir Kali Grogol Terhadap Pembangunan Waduk Lebak Bulus. Widyakala J J Pembang Jaya Univ. 2024;11(1):18.
5. Jonathan A, Yudianto D, Sanjaya S. Penentuan Pola Operasi Pintu Pelimpah Dalam Rangka Pengendalian Banjir Bendungan Delingan, Jawa Tengah. J Tek Hidraul. 2021;12(2):93–106.
6. Desromi F, Putri YE, Wijaya OE, Studi P, Sipil T, Baturaja U, et al. Penggunaan Program HEC-RAS Dalam Pengendalian Banjir Sungai. 2022;7:117–26.
7. Triatmodjo B. Hidrologi Terapan. Beta Offset Yogyakarta. Yogyakarta; 2008. 1–374 p.
8. US Army Corps E. HEC-RAS 5.0 Hydraulic Reference Manual. User’s Manual, Version 4.1. 2016. p. 1–790.
Copyright (c) 2024 Jurnal Teknik Sipil dan Lingkungan
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
Authors who publish with Jurnal Teknik Sipil dan Lingkungan, JSIL agree to the following terms:
a. Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal.
b. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgment of its initial publication in this journal.
c. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).