Peranan Perpustakaan dalam Mendukung pevasive Learning Environment

  • Riri Fitri Sari Departemen Elektro, Fakultas Teknik , Universitas Indonesia

Abstract

Makalah ini membahas tentang peranan perpustakaan dalam mendukung Pervasive Learning Environment. Terminologi “Pervasive Lerning Environment” menjadi populer beberapa tahun terakhir ini sejak diperkenalkannya berbagai peralatan
elektronik genggam (handheld) yang dapat membantu komunikasi dan komputasi di mana saja dan kapan saja seperti Personal Digital Assisstant (PDA) dan smart phone.
Dalam makalah ini dijelaskan tentang implementasi dukungan perpustakaan digital (digital library) dalam mendukung lingkungan belajar yang kaya teknologi berbentuk alat berukuran kecil seperti PDA. Secara ringkas makalah ini juga dijelaskan tentang kemungkinan kedepan maraknya akses ke perpustakaan digital dengan pervasive devices. Disamping itu dalam makalah ini ditampilkan perspektif teknologi baru berupa peralatan elektronik genggam seperti PDA yang dapat mengakses perpustakaan digital yang merupakan pintu yang memberikan kunci untuk memasuki sumber informasi yang
tidak gratis. Digital library juga dapat dihubungkan dengan Learning Management System yang sebagian besar mengikuti standar Sharable Courseware Object Reference Model (SCORM). Dapat disimpulkan bahwa perpustakaan dijita yang mendukung akses nirkabel (wireless) akan sangat membantu civitas academica dalam proses belajar mengajar dan riset.

Downloads

Download data is not yet available.
How to Cite
SariR. F. (1). Peranan Perpustakaan dalam Mendukung pevasive Learning Environment. Jurnal Pustakawan Indonesia, 4(2). https://doi.org/10.29244/jpi.4.2.%p