Analysis On Shrimp trade Between Indonesia and Belgium
Abstract
Tulisan ini menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi pasokan ekspor udang Indonesia ke pasar Belgia dan faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan impor pasar Belgia terhadap udang Indonesia. Analisis didasarkan pada analisis partial dengan menggunakan model perdagangan satu negara. Pada penelitian diketahui bahwa nilai tukar Rupiah terhadap dollar Amerika Serikat merupakan faktor dengan pengaruh terbesar yang menentukan ekspor udang Indonesia ke pasar Belgia. Pada sisi impor diketahui bahwa tingkat pendapatan perkapita di Belgia menjadi faktor yang paling penting menentukan permintaan impor pasar Belgia terhadap udang Indonesia. Hasil prakiraan tentang pola ekspor impor udang antara Belgia dan Indonesia menunjukan bahwa dalam kurun sepuluh tahun mendatang, sampai tahun 2000, volume ekspor udang Indonesia ke pasar Belgia akan tumbuh dengan rata-rata pertumbuhan per tahun sebesar 9.8 persen, ceteris paribus.Downloads
Download data is not yet available.
Section
Articles