Program Pemberian Makanan Tambahan untuk Peningkatan Status Gizi Ibu Hamil dan Balita di Kecamatan Cilamaya Kulon dan Cilamaya Wetan, Karawang

  • Rahma Nurina Center for Alternative Disupute Resolution and Empowerment, Bogor Agricultural University

Abstract

PT Pertamina EP Asset 3 Subang Field dalam upaya melaksanakan tanggungjawab sosial dan lingkungan perusahaan terutama dalam bidang kesehatan masyarakat di wilayah operasional perusahaan melakukan kegiatan CSR pendampingan untuk Program Pemberian Makanan Tambahan Pemulihan (PMT-P) kepada ibu hamil dan balita kurang gizi di wilayah Kecamatan Cilamaya Kulon dan Cilamaya Wetan, Kabupaten Karawang (UPTD Puskesmas Sukatani dan UPTD Puskesmas Pasirukem). Tujuan pelaksanaan program PMT-P adalah untuk memperbaiki status gizi dan kesehatan guna mengurangi kerentanan terhadap berbagai penyakit yang menyerang ibu hamil dan balita. Program ini berhasil mengurangi jumlah ibu hamil yang mengalami Kurang Energi Kronis (KEK) hingga 100% di UPTD Pkm Sukatani dan 60% di UPTD Pkm Pasirukem. Adapun jumlah balita dengan status gizi normal berdasarkan BB/TB pada 2 wilayah UPTD Pkm (Sukatani dan Pasirukem) mengalami penurunan pada bulan ke-3, berturut-turut yakni sekitar 20 persen dan 27 persen dibandingkan kondisi status gizi awal. Namun, berdasarkan BB/U, jumlah balita dengan status gizi tergolong normal meningkat, berturut-turut sekitar 20 persen (Sukatani) dan 18,2 persen (Pasirukem). Peningkatan jumlah balita dengan status gizi berdasarkan penghitungan TB/U tergolong normal mengalami peningkatan yang lebih besar pada bulan ke-3 pemberian PMT-P berturut-turut sekitar 14 persen dan 13 persen dibandingkan status gizi awal. Kondisi yang mempengaruhi peningkatan dan penurunan status gizi baik pada ibu hamil dan balita kemungkinan adalah budaya turun temurun warga berupa pantangan dalam memberikan sayur dan buah baik pada masa kehamilan ibu maupun pada masa pertumbuhan dan perkembangan balita hingga umur 1 tahun,serta kondisi pemberian PMT-P (susu dan biskuit) yang dijadikan sebagai makanan utama dan bukan sebagai makanan tambahan pendamping makanan utama.

Published
2017-02-23
How to Cite
NurinaR. (2017). Program Pemberian Makanan Tambahan untuk Peningkatan Status Gizi Ibu Hamil dan Balita di Kecamatan Cilamaya Kulon dan Cilamaya Wetan, Karawang. Jurnal Resolusi Konflik, CSR Dan Pemberdayaan (CARE), 1(1). Retrieved from https://journal.ipb.ac.id/index.php/jurnalcare/article/view/15295